SISWI KOTA MAGELANG BERPRESTASI DALAM LOMBA BERCERITA SD MI 2021 TINGKAT PROVINSI JAWA TENGAH

Diposting pada tanggal 2 Juni 2021
SISWI KOTA MAGELANG BERPRESTASI DALAM LOMBA BERCERITA SD MI 2021 TINGKAT PROVINSI JAWA TENGAH
Attalita Levina Nugraha, gadis cantik siswa kelas 5 di SD Negeri Magelang 6 ini begitu piawai membawakan cerita Legenda Gunung Tidar. Jari yang lentik lincah memainkan gitar mengiringi senandung merdunya. Cerita yang dibawakannya berasal dari buku Pakuning Tanah Jawa yang dipilih sebagai karya budaya lokal Kota Magelang.
Attalita mewakili Kota Magelang bertanding dalam Lomba Bercerita tingkat Provinsi Jawa Tengah. Rabu, 2 Juni 2021 didampingi Disperpusip, Atta menunjukkan kemampuannya secara langsung di depan tim juri di Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Provinsi Jawa Tengah. Kegiatan dilaksanakan secara terbatas dan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.
Attalita berhasil meraih Juara Harapan 1 pada ajang ini. Semoga lomba ini menjadi pemacu untuk terus meningkatkan kemampuan dalam berliterasi.
Dengan Lomba Bercerita ini diharapkan dapat meningkatkan kegemaran membaca di kalangan generasi muda. Selain itu juga memupuk kecintaan terhadap karya budaya daerah. Melalui kegiatan ini semoga dapat melahirkan generasi muda yang potensial dalam literasi dan melestarikan budaya lokal.
Gadis kecil ini bernama Attalita Levina Nugraha. Kemampuannya bersenandung dan bercerita Legenda Gunung Tidar dengan apik berhasil mengantarkannya mewakili Kota Magelang dalam ajang Lomba Bercerita tingkat Provinsi Jawa Tengah.
Jadilah gadis yang selalu menginspirasi, tekun berkreasi dan berliterasi. Tak lupa untuk selalu lestarikan budaya daerah Kota Magelang tercinta ya nak! ?
Versi cetak

Related Keywords

siswi kota magelang berprestasi dalam lomba bercerita sd mi 2021 tingkat provinsi jawa tengah

Artikel Terkait