Lomba Perpustakaan Kelurahan se-Kota Magelang tahun 2019
Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Magelang menyelenggarakan Lomba Perpustakaan Kelurahan se-Kota Magelang tahun 2019. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 29 s.d 31 januari 2019.
Tim juri yang beranggotakan PKK Kota Magelang, akademisi dan pustakawan terjun langsung ke lapangan mengunjungi 17 kelurahan yang ada di Kota Magelang.
Hasil dari kegiatan ini diperoleh
Juara 1 : Perpustakaan Kelurahan Kramat Selatan
Juara 2 : Perpustakaan Kelurahan Magelang
Juara 3 : Perpustakaan Kelurahan Tidar Selatan
Harapan 1 : Perpustakaan Kelurahan Kramat Utara
Harapan 2 : Perpustakaan Kelurahan Panjang
Harapan 3 : Perpustakaan Kelurahan Rejowinangun Selatan
Lomba Perpustakaan Kelurahan merupakan kegiatan berjenjang, artinya Perpustakaan Kelurahan yang mendapat Juara 1 akan mewakili Kota Magelang dalam Lomba Perpustakaan Desa/Kelurahan di tingkat Provinsi Jawa Tengah.
Diadakannya kegiatan ini bukan sekedar untuk mencari pemenang, tapi lebih mengutamakan aksi dan peran meningkatkan minat baca di masyarakat. Perlu adanya motivasi tiada henti untuk memacu kelurahan berbenah dalam memberikan layanan perpustakaan bagi masyarakatnya. Semua elemen harus bekerjasama untuk menciptakan masyarakat yang cerdas melalui perpustakaan. Kesadaran akan pentingnya membaca harus terus digalakkan. Kalau tidak dimulai dari diri kita sendiri, siapa lagi?
Salam Literasi !!!