Audiensi Bersama Bunda Literasi Kota Magelang

Diposting pada tanggal 24 Oktober 2023
Audiensi Bersama Bunda Literasi Kota Magelang
Kabid Penyelenggaraan Perpustakaan, Dra. Taat Sutjiati, M.Si didampingi jajarannya melakukan audiensi dengan Bunda Literasi Kota Magelang, Hj. Niken Ichtiaty Muchamad Aziz, S.Si. Audiensi juga dihadiri oleh Pokja 2 TP PKK Kota Magelang dan unsur Dinas Pendidikan Kota Magelang.
 
Acara dikemas santai pada Jumat, 21 Oktober 2023 di taman Pendopo Pengabdian, kediaman Walikota Magelang. Audiensi membahas tentang giat literasi di Kota Magelang. Sang Bunda membahas rencana program kegiatan peningkatan literasi di tahun mendatang. Perlu sinergitas berbagai pihak untuk meningkatkan literasi di Kota Magelang.
 
Bunda berharap, literasi tidak hanya digeliatkan pada pelajar saja, tapi perlu invasi ke sektor masyarakat yang lebih luas, baik komunitas maupun PKK kelurahan.
 
Yuk, bersama kita bergandengan tangan bekerjasama meningkatkan literasi demi meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
 
Salam literasi...
Literasi untuk kesejahteraan...
(mungki)
Versi cetak

Related Keywords

audiensi bersama bunda literasi kota magelang

Artikel Terkait