Liburan Seru di Perpustakaan Kota Magelang English Playtime Festival

15 Juli 2025
LIBURAN SERU di Perpustakaan Kota Magelang hari ke-3 (3/7) kali ini beda. Disperpusip bersinergi dengan Dolansae @dolansae_
 
dan Private English Course (PEC) @privateenglish_course
 
mengadakan event anak bertema English Playtime Festival. Dikemas dalam suasana santai dan ceria tapi tetap mengedukasi anak tentang Bahasa Inggris.
Bersama Kak Putri, Kak Vifi dan tim, adik-adik peserta diajak mendengarkan Read Aloud English, english playtime dan nonton film pendek.
Edukasi Bahasa Inggris penting dikenalkan sejak dini seiring era globalisasi dan kemajuan tehnologi. Bahasa internasional perlu dikenalkan tanpa mengurangi edukasi bahasa lokal dan bahasa nasional.
Tuh kan... asyik betul kan liburan kali ini? Siapa yang kemarin turut acara ini? Cung!! ??
 
Mungki

Sumber : Dinas Perpustakaan Dan Kearsipan Kota Magelang http://disperpusip.magelangkota.go.id
Selengkapnya : http://disperpusip.magelangkota.go.id/artikel/1313/Liburan-Seru-di-Perpustakaan-Kota-Magelang-English-Playtime-Festival.html