Dua orang Duta Baca Kota Magelang 2023, Mita Febri Anisa dan Ascharya Nareswari turut mendampingi tim Disperpusip yang terdiri dari Kepala Disperpusip, Nurwiyono Slamet Nugroho; Kabid Penyelenggaraan Perpustakaan, Taat Sutjiati dan pustakawan Yaculine serta Leny Adriana Mesah.
Kunjungan tim Disperpusip ke Kelurahan Jurangombo Selatan untuk.memberikan Sosialisasi Gemar Membaca di masyarakat. Bertempat di aula, kegiatan ini dihadiri oleh kader PKK yang pada waktu yang sama melakukan pertemuan PKK Kelurahan Jurangombo Selatan.
Nurwiyono menyampaikan pentingnya literasi melalui keluarga. Ibu sebagai madrasah pertama bagi anak-anaknya hendaknya dibekali kemampuan literasi. Saat ini, keterbatasan waktu dan ruang untuk berkunjung ke perpustakaan telah diatasi dengan aplikasi perpustakaan digital iMagelang.
Pustakawan bersama dengan Duta Baca 2023 memberikan bimbingan langsung kepada para peserta untuk menggunakan iMagelang.
Dengan kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang literasi.
Salam literasi...
Literasi untuk kesejahteraan...
(mungki)