Dalam upaya mempersiapkan re-Akreditasi Perpustakaan Perguruan Tinggi (PT) pada tahun mendatang, Perpustakaan Untidar menyelenggarakan Pelatihan Akreditasi Perpustakaan PT pada Senin, 7 Agustus 2023. Hal ini penting dilakukan agar Perpustakaan Untidar dapat mencapai nilai yang ditargetkan.
Pustakawan Disperpusip, Heny Hidayati, STP sebagai narasumber menjelaskan instrumen akreditasi yang baru dengan 9 komponen. Acara yang dilakukan di Perpustakaan Untidar ini dihadiri oleh pustakawan dan para pegawai Perpustakaan Untidar. Perpustakaan Untidar pada 2020 lalu telah menjalani akreditasi perpustakaan dengan 6 komponen dan mendapatkan nilai B.
Dengan persiapan yang matang, kerjasama dan dukungan berbagai pihak diharapkan Perpustakaan Untidar dapat melalui re-akreditasi perpustakaan dengan baik dan mencapai nilai tinggi sesuai yang diharapkan.
Semangat mewujudkan perpustakaan PT yang sesuai Standar Nasional Perpustakaan (SNP) dan menciptakan generasi muda yang literat.
Salam literasi...
Literasi untuk kesejahteraan...
(mungki)