Si Elang Berjudul Sim Salabim Dari Tepung Magic Tercipta 25 Sajian Lezat di Aplikasi iMagelang

11 Januari 2024

Sobat pustaka, aktivitas di dapur memang mengasyikkan. Tapi kita sering direpotkaan dengan kebutuhan bahan-bahan yang beragam. Nah, ebook berjudul SIM SALABIM! DARI TEPUNG MAGIC TERCIPTA 25 SAJIAN LEZAT memberikan alternatif bahan yang praktis, mudah dan cepat.

Meski namanya TEPUNG MAGIC tapi tidak ada hubungannya dengan sulap. Tepung magic merupakan racikan beragam tepung yang bisa digunakan untuk membuat bermacam jenis makanan. Ebook ini berisi bahan, resep dasar, teknik, menyimpan, juga resep mengolah tepung magic menjadi aneka jajanan pasar, kue, roti, cake dan lainnya. Tepung magic bisa menjadi peluang usaha yang menjanjikan.

Pengin tahu lebih lengkapnya? Yuk cari jawabannya di ebook iMagelang ini. Download iMagelang di HP/ PC anda dan nikmati kemudahan membaca dimanapun dan kapanpun.
Salam literasi...

Mungki Mulianti, SIP


Sumber : Dinas Perpustakaan Dan Kearsipan Kota Magelang http://disperpusip.magelangkota.go.id
Selengkapnya : http://disperpusip.magelangkota.go.id/artikel/849/Si-Elang-Berjudul-Sim-Salabim-Dari-Tepung-Magic-Tercipta-25-Sajian-Lezat-di-Aplikasi-iMagelang-.html